Jelang Pilwu, BPD Desa Lobener Lakukan Silaturahmi ke 4 Kandidat

oleh -36 Dilihat
oleh

Kabupaten Indramayu (Newssidak.id, Jawa Barat)_ Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kuwu (Pilwu) 2025, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Lobener Kecamatan Jatibarang Kabupaten Indramayu melakukan kunjungan silaturahmi ke empat kandidat yang akan bersaing pada pesta demokrasi tingkat desa tersebut.

Kunjungan dilakukan sebagai bentuk komitmen BPD dalam menjaga kondusivitas, mempererat komunikasi, serta memastikan seluruh tahapan Pilwu berjalan aman, tertib dan penuh kekeluargaan.Ketua BPD Desa Lobener,Widya Sulviani Shodiq,bersama para anggota mendatangi satu per satu kediaman kandidat untuk menyampaikan pesan damai serta harapan agar seluruh calon dapat menjaga sportivitas.

“Kami ingin memastikan bahwa Pilwu di Desa Lobener berjalan dengan suasana harmonis. Silaturahmi ini menjadi wadah untuk menyamakan persepsi bahwa kompetisi harus tetap mengedepankan persatuan,” ujar Ketua BPD dalam keterangannya,Senin(2/12/2025)malam.

Keempat kandidat Pilwu menyambut baik kunjungan tersebut dan menyampaikan apresiasi kepada BPD yang berupaya menjaga hubungan baik di tengah dinamika menjelang Pilwu.

Mereka sepakat untuk ikut menjaga keamanan, menghindari provokasi, serta mengajak para pendukung tetap tenang dan menghormati proses demokrasi yang berlangsung.

Dengan adanya silaturahmi ini, BPD berharap masyarakat dapat merasakan suasana yang lebih kondusif serta semakin siap menyambut Pilwu yang akan digelar dalam waktu dekat.

Kegiatan ini sekaligus menjadi momentum memperkuat kebersamaan sehingga Pilwu di Desa Lobener dapat berjalan sukses, aman dan damai.

(Rohman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.