Kabupaten Indramayu (Newssidak.id, Jawa Barat) _ Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (F-PKS) DPRD Kabupaten Indramayu, H Ruswa, menghadiri kegiatan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) yang digelar di aula Universitas Wiralodra (UNWIR) Indramayu, Kamis (30/10/2025).
Acara ini mengusung tema “Germas untuk Indonesia Emas: Cek Kesehatan, Wujudkan Generasi Sehat.”
Kegiatan Germas yang diinisiasi bersama DPR RI dan Kementerian Kesehatan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat, khususnya kalangan mahasiswa dan civitas akademika, agar membudayakan pola hidup sehat melalui pemeriksaan kesehatan rutin, olahraga teratur, serta konsumsi gizi seimbang.
Dalam kesempatan tersebut, Ruswa menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan Germas di lingkungan kampus.
Menurutnya, generasi muda merupakan aset penting bagi terwujudnya Indonesia Emas 2045, sehingga kesadaran menjaga kesehatan harus dimulai sejak dini.
“Gerakan hidup sehat bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tapi juga seluruh lapisan masyarakat. Dengan tubuh yang sehat, kita bisa melahirkan generasi yang produktif, kreatif dan berdaya saing,” kata Ruswa.
Selain sosialisasi, kegiatan Germas di UNWIR juga diisi dengan cek kesehatan gratis, pemeriksaan tekanan darah, gula darah, kolesterol, serta penyuluhan tentang pola hidup sehat. Mahasiswa dan dosen tampak antusias mengikuti seluruh rangkaian acara.
Acara ini diharapkan dapat menjadi momentum penting untuk memperkuat kolaborasi antara dunia pendidikan, pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan generasi sehat menuju Indonesia Emas.
(Rohman)









